SAMBUT AWAL TAHUN WARGA DESA PENINDAYAN DAN BABATAN GELAR ZIARAH KUBUR PUYANG

Laporan Yoga / Ningsih
Editor M. Zulfadli
Muaraenim News, SEMENDE – Warga Desa Penindayan dan Desa Babatan, Kecamatan Semende Darat Laut (SDL), Kabupaten Muara Enim melaksanakan giat Ziarah Kubur Puyang, acara ini dihadiri oleh Kepala Desa, perangkat desa, tokoh Agama, tokoh masyarakat, dan tokoh adat setempat, serta hampir semua lapisan masyarakat, Acara tersebut berlangsung di TPU Tebat Besak acara tersebut dilaksanakan pukul 08:00 wib s/d selesai Jum’at (03/01/2020).
Ziarah kubur merupakan tradisi umum dan sudah tidak asing lagi dikenal dan dilaksanakan masyarakat di daerah Semende dan sekitarnya apalagi diselenggarakan dihari jum’at. Selain itu hari Jum’at merupakan hari yang mulia lagi baik untuk beramal.
Salah seorang puyang yang dikenal di kalangan masyarakat disana adalah Puyang Mande Sicincin.
Dedi Harismanto Kepala Desa Babatan mengatakan tradisi ziarah kubur puyang ini kerap di laksanakan setiap akhir atau awal tahun selain meminta Allah sang maha pencipta, kami juga turut Mendoakan para puyang serta para pendahulu kami yang sudah terlebih dahulu menghadap sang Pencipta, terlebih saat ini semende tengah dalam muasibah yaitu dalam keadaan diteror Harimau ini.
“semoga acara Ziara Kubur Puyang ini mendapat hikmat dan berkah khususnya Desa Babatan dan Desa Penindayan”ujar Dedi