Bupati, Kedepan Gaji Guru Honorer Ditingkatkan

 

Laporan Dedi S

Muaraenim News, MUARAENIM – Kabar baik bagi Dinas Pendidikan Kabupaten Muara Enim khususnya bagi siswa dan guru honor. Lantaran Bupati Muara Enim Ir. Ahmad Yani, MM di dampingi Wakilnya H Juarsah SH, dalam sambutannya pada acara silaturahmi bersama wartawan di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS) mengatakan, akan meningkatkan pendidikan yang ada dalam Kabupaten Muara Enim, Kamis, (13/12/2018).

Dikatakan Ir. Ahmad Yani, MM, dirinya bersama pemerintah Muara Enim akan meningkatkan pendidikan, mulai dari seragam sekolah, Buku sekolah hingga peningkatan gaji guru honorer yang ada dalam Kabupaten Muara Enim.

“Lagi legal Standing atau legal perda pada bidang pendidikan, dan guru-guru honorer akan dinaikkan gajinya,” Kata Yani.

Sementara H Juarsah, mengajak semua komponen masyarakat di Kabupaten Muaraenim, untuk bersama-sama mebangun kabupaten ini.

“Dukungan dari semua elemen yang ada di Muaraenim, akan membawa keberhasilan dalam menjalankan program pembangunan pemkab,”Kata Juarsah.

Show More