Polsek Tanjungagung Laksanakan Giat Bapakades

Laporan Yongki
Muaraenim News, TANJUNGAGUNG – Tak kenal lelah bagi Polsek Tanjungagung dalam mengajak dan menghimbau masyarakat sekitar.
Kali ini Polsek Tanjungagung melaksanakan giat BAPAKADES melalui Bhabinkamtibmas, yang diselenggarakan pada selasa (8/10/2019) sekira Pukul : 10.00 Wib s/d selesai, bertempat di kantor Desa Tanjungkarangan Kecamatan Tanjungagung Muara Enim.
Personel Polri yang ikut dalam pelaksanaan yakni : Bripka Suprianto, Brigpol Bustanil Arifin, Brigpol Irwansyah, Brigpol Tetra Agus dan Brigpol Hadi Prasetyo.
Dalam giat ini Polsek Tanjungagung menyambangi dan menyampaikan himbauan Kamtibmas secara langsung diantaranya mengajak masyarakat untuk senantiasa bersama sama menjaga situasi yang aman, tertib, damai dan sejuk, tidak mudah terprovokasi dengan berita-beita hoaks, larangan membuka lahan/kebun dengan cara membakar, himbauan kamtibmas tentang pungli (segala bentuk pungutan yang tidak mempunyai dasar hukum) dan Ops Senpi 2019, dengan tujuan masyarakat yang masih menyimpan atau menggunakan senjata api (tanpa izin) rakitan untuk menyerahkan ke Polsek.
“Terkhusus Ops Senpi 2019, masyarakat jangan takut untuk menyerahkan ke Polsek,” tutup Kapolsek Tanjungagung Akp. Arif Mansyur, S.H., S.Ik., M.M.