Alison Ditemukan Warga Sudah Tak Bernyawa

Laporan Dedi Susanto

Muaraenim News, LUBAI – Di ketemukan mayat yang sudah membusuk Warga di Desa Beringin Kecamatan Lubai Kabupaten Muara Enim sempat dihebohkan karna didalam rumah kontrakan korban yang terletak di desa Beringin Kecamatan.Lubai Kabupaten Muara Enim, Senin (12/11/2018) sekira pukul 09.00 WIB.

Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono melalui Polsek Rambang Lubai membenarkan penemuan mayat tersebut.

Diri data yang didapat Polsek Rambang Lubai, bahwa mayat tersebut diketemukan oleh Samsuri dan Budi Syailendra warga Desa beringin yang rumahnya bersebelahan dengan rumah kontrakan korban. Ketika itu tetangga ada mencium bau busuk dari dalam rumah kontrakan korban. Terciumnya bau busuk tersebut, kedua saksi langsung mendobrak pintu rumah korban karena dari rumah korban tidak ada sahutan suara waktu dipanggil sedangkan rumah korban dalam keadaan terkunci.

Setelah pintu didobrak, Saksi Samsuri masuk kedalam dan mencium bau busuk tersebut semakin menyengat yang berasal dari tempat tidur korban. Betapa sontaknya Samsuri karena di lihatnya ada mayat yang tergeletak di tempat tidur yang sudah mengeluarkan bau busuk.

Atas penemuan mayat tersebut, Samsuri langsung memberi tahu pihak kepolisian Polsek Rambang Lubai.
Menerima laporan tersebut, Kanit Patroli dan Kanit Intel.Ka Spk beserta anggota jaga serta piket Reskrim segera mendatangi TKP. Dan anggota kepolisian segera melakukan olah TKP ditempat diketemukannya mayat.

Kemudian di bantu warga desa Beringin dan tenaga medis Puskesmas Beringin membawa mayat ke Rumah Sakit Umum Prabumulih.

Mayat tersebut diketahui atas nama Alison Bin Cik Inu (60th) warga Dusun 2 Desa Beringin Kecamatan Lubai Kabupaten Muara Enim, diduga sementara korban meninggal dikarenakan sakit.

Sumber Data Dari Polsek Rambang Lubai

Show More
Back to top button