UPAYAKAN KEBERSIHAN DESA KADES TEBING ABANG ADAKAN GOTONG ROYONG SECARA SERENTAK

Laporan Destry/Ningsih
Editor M. Zulfadli
Muaraenim News, SEMENDE– Kepala desa Tebing Abang Kecamatan Semende Darat Tengah (SDT) Kabupaten Muara Enim usai menjalani pelantikkan, mengadakan kegiatan gotong royong dengan membersihkan seluruh parit / got di Desa Tebing Abang. Sabtu (04/01/2020) sekitar pukul 08:00 WIB s/d selesai.
Kegiatan gotong royong ini bekerja sama dengan anggota BPD, Kepala Dusun, Para pemuda desa dan seluruh lapisan masyarakat disana desa Tebing Abang.
Dalam kegiatan tersebut Terlihat Bapak kepala desa Tebing Abang Umarlin bersama puluhan warga desa nampak semangat bergotong-royong membersihkan lingkungan desa termasuk badan dan bahu jalan serta parit atau got di desa tersebut.
Saat diwawancarai oleh media bapak kepala desa Umarlin puji warganya “mereka warga terlihat kompak dalam menjalankan kegiatan ini dan saya bangga atas kinerja masyarakat desa ini” ungkapnya.
Kegiatan itu dilaksanakan bertujuan untuk menciptakan suasana Desa yang Asri, Aman, Bersih, Damai dan Indah serta untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang berapa pentingnya menjaga lingkungan sekitar, selain itu juga bertujuan menjalin silaturrahmi antar sesama warga desa Tebing Abang.
Di akhir kegiatan Bapak Umarlin juga menyampaikan ucapan Terima kasihnya ” Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat atas kepeduliannya terhadap lingkungan desa, saya berharap kegiatan ini bisa terus berjalan, dan kebersamaan sarta kerjasama kita selalu terjaga, Alhamdulillah acara kita hari ini berjalan lancar” Tutupnya