Identitas Korban Hanyut di Sungai Lematang Desa Parjito Terungkap

Laporan Ainal Akram/M.Zulfadli

Muaraenim News, MUARAENIM-Identitas mayat hanyut di Sungai Lematang yang  sempat menggegerkan Masyarakat Desa Parjito, Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muaraenim terungkap, jum’at, (17/04/2020).

Setelah dilakukan proses identifikasi di RSUD H.M Rabbain Muaraenim melalui alat Identifikasi Portable Sisitem (IPS) yang terkoneksi ke server E-KTP Mendagri diketahui korban bernama Dendi Susanto (36) warga Jambat Baloh, kecamatan Pagar Alam Selatan, yang terbawa arus di Sungai Lematang, saat ditemukan korban sudah tanpa busana, kini kondisi korban sudah membengkak dan mulai membusuk.

Kasat Reskrim Polres Muaraenim Akp. Dwi Satya Arian melalui Bripka Ucin Kerna Putra menerangkan bahwa korban sudah diketahui identitasnya.

“Identitas mayat tersebut sudah kita dapat setelah dilakukan identifikasi melalui alat Identifikasi Portable Sisitem (IPS) yang terkoneksi ke server E-KTP Mendagri”,Tegasnya.

Kasat Resrim Polres Muara Enim AKP Dwi Satrya Arian SIK, SH, MH Melalui IPDA Edward Habibi ST, MM juga menjelaskan.

“Pada saat itu korban besama dua orang temanya pergi memancing pada hari rabu 15 April 2020 sekitar pukul 13 :30 Wib, Ke desa Pajarbulan, kabupaten Lahat. Saat memancing korban tepeleset dan terjatu kemudian hanyut terbawa arus ke sungai Lematang, pada saat kejadian itu kedua Rekan korban sempat melakukan pertolongan, namun nas arus sungai cukup deras, korban pun terseret arus dan tidak bisa di selamatkan ” jelas Edward

Mengetahui korban tersebut adalah Dendi Susanto kini pihak keluarga tengah menjemput korban di RS.H.M Rabbain Muaraenim

Show More