Beranda Muara Enim Aktivis Dan Ormas Bersama Masyarakat Siap Kawal Pelantikan Wabup Muara Enim

Aktivis Dan Ormas Bersama Masyarakat Siap Kawal Pelantikan Wabup Muara Enim

231
0

 

Laporan Andi Razak Effendi

 

MuaraenimNews.com, MUARAENIM – Aktivis dan Sejumlah Ormas siap mengawal pelantikan wakil Bupati(Wabub) Muara Enim.

Hal tersebut di ungkapkan salah satu ketua Ormas LSM GALAKSI DPD.kabupaten Muara Enim, Selasa (13/09/2022).

 

Menurutnya, hal tersebut sangatlah penting karena peran jabatan Wakil Bupati Defenitif sangat di butuhkan oleh masyarakat kabupaten Muara Enim yang selama ini hanya di isi oleh Penjabat Bupati untuk dapat di isi oleh Wakil Bupati Definitif.

 

” Moment ini sudah di tunggu-tunggu oleh masyarakat, karena sangat berdampak langsung pada pelayanan kepada masyarakat kabupaten Muara Enim agar Pemerintahan kabupaten Muara Enim dapat berjalan kembali normal dengan adanya Bupati Definitif ,” ujar Sofyan Yakup.SH salah satu ketua LSM GALAKSI kabupaten Muara Enim kepada media ini.

 

Sofyan Yakup menuturkan, dirinya juga mendesak agar dalam pelantikan Wakil Bupati Muara Enim dapat segera di laksanakan.